Skip to main content

Posts

Showing posts from March, 2025

Mengatur Ekspektasi

Aku pikir pelajaran paling berharga yang aku dapatkan selama merantau ke Amerika Serikat adalah mengatur ekspektasi. Sejak awal mendaftar program Fulbright FLTA pada tahun 2023 lalu hingga saat ini mengajar dan kuliah di Indiana University Bloomington sudah tidak terhitung rasanya kejutan demi kejutan yang kutemui. Kesabaran selalu diuji. Ketahanan finansial kadang bikin miris. Kesehatan fisik dan mental tak luput digerogoti. Terdengar berlebihan? Bisa jadi.  Snowdrop - I thought it was Spring already. Winter is so long~  Jika konten romantisasi kuliah luar negeri menjadi apa yang orang-orang di luar sana konsumsi mungkin saja tulisanku ini sulit dipercaya. “ Kelihatannya jalan-jalan doang tuh kegiatannya? Foto-foto estetik di tempat-tempat ikonik pula .” Ya tidak salah juga sih jika ada yang berpendapat demikian karena bukankah sebagian besar apa yang dilihat di media sosial adalah yang bagus-bagus aja? Ada berapa banyak sih jumlah tulisan dan konten di jagat internet yang me...